
Soppeng - Suasana sukacita menyelimuti seluruh warga sekolah SDN 12 Biccuing, Kelurahan Botto, Kecamatan Lalabata Kabupaten Soppeng. Hari ini, Kamis (23/1/2025), sekolah tersebut meresmikan gedung baru yang telah selesai direnovasi total. Acara yang bertepatan dengan peringatan Isra’ Mi’raj ini semakin menambah semarak suasana.
Hadir dalam acara peresmian ini, Sekretaris Dinas Pendidikan Kabupaten Soppeng, Dr. Nuralim, Lurah Botto, H. Munadir, Kepala Sekolah SDN 12 Biccuing, Sinardin S.Pd, para kepala sekolah se- gugus III Kabupaten Soppeng, komite sekolah, dan orang tua siswa.
Dalam sambutannya, Kepala Sekolah SDN 12 Biccuing mengungkapkan rasa syukur atas selesainya renovasi total sekolah. “Dengan gedung baru yang nyaman dan memadai ini, kami berharap proses belajar mengajar dapat berjalan lebih efektif dan menyenangkan,” ujarnya.
Senada dengan Kepala Sekolah, Lurah Botto juga menyampaikan rasa terima kasih kepada Pemerintah Kabupaten Soppeng atas dukungannya dalam merehab SDN 12 Biccuing. “Semoga dengan adanya gedung baru ini, kualitas pendidikan di Kelurahan Botto semakin meningkat,” harapnya.
Sementara itu, Sekretaris Dinas Pendidikan Kabupaten Soppeng, Dr. Nuralim, dalam sambutannya menyampaikan apresiasi atas upaya semua pihak yang telah berkontribusi dalam renovasi SDN 12 Biccuing. “Pemkab Soppeng berkomitmen untuk terus meningkatkan kualitas pendidikan di seluruh wilayah. Renovasi SDN 12 Biccuing ini merupakan salah satu bentuk nyata dari komitmen tersebut,” tegasnya.
Gedung baru SDN 12 Biccuing diharapkan dapat meningkatkan semangat belajar mengajar bagi para siswa dan guru. Dengan fasilitas yang lebih baik, diharapkan kualitas pendidikan di sekolah ini dapat meningkat dan melahirkan generasi penerus bangsa yang cerdas dan berakhlak mulia.